Sunday, 15 January 2012

Menjadi Pengawas TryOut ALD di SMADA Kediri



Ini pengalaman pertamaku menjadi pengawas TryOut SNMPTN di SMA 2 Kediri. Hari Minggu 15 Januari 2012. PAgi hari aku harus sudah sampai di sana. Sekitar pukul 7 pagi kami diberi briefing tentang TryOut dan tugas apa saja yang akan kami lakukan sebagai pengawas di hari itu. ALD yang berisikan alumni SMA 2 dari ITB, UNAIR dsb bekerja sama dengan PermadiUI untuk mengawasi adik-adik yang mengikuti TryOut SNMPTN yang bertajuk TRANSFORMASI itu.

Aku mendapatkan ruang 22 dan berpasangan dengan seorang kakak dari Unair, kakak karena dia lebih tua 1 tahun dariku, hahaha,...untuk info dia jurusan Kedokteran hewan juga..
Untungnya tak banyak yang kami awasi hanya sekitar 5 orang saja dalam ruangan tersebut yang mengikuti TryOut. Dari jam 7 sampai jam 12 siang aku mengawasi. Malas banget, sampai mau ketiduran...
Setelah selesai kami mengumpulkan jawaban ke ruang panitia setelah itu aku pulang.

Ada cerita menarik saat itu. Aku bertemu dengan teman-temanku yang "kudahului" karena aku akselerasi. Aku terharu dengan mereka. Kerja keras dan semangat ikut TryOut sana sini untuk mendapatkan ilmu yang akan dipraktekkan nanti saat SNMPTN. Terlihat sebagian temanku ada Edo, Dessy, Gisella, Astrit, Elshando, Karina Olyvia,
hahah.. SEMANGAT TEMAN_TEMAN.

TryOut ditutup dengan pembagian doorprize dan edufair. Yang aku sayangkan saat di edufair adalah aku bertemu dengan temanku SD dulu, namun aku lupa menyapanya dan diapun saat melewatiku tak menyapa. Ada pertanyaan dalam hatiku, apakah ada kesalahan yang aku lakukan sehingga dia terlihat begitu?Hmm..
Waktu akan menjawabnya..

Keseluruhan fun Acara ini, nambah pengalaman dan mejeng bareng jakun aka jaket kuning pada teman-teman...sorry..hehehe

No comments:

Post a Comment